Page Nav

HIDE

Post Meta

SHOW

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Semarak Bhayangkara ke-78, Kapolresta Ary Fadli santuni anak panti di Samarinda

  

SANTUNAN: Kapolresta Samarinda Bhakti sosial di panti asuhan kota setempat- Foto dok Polresta Samarinda 

GOKALTIM.COM, SAMARINDA - Dalam semarak perayaan Hari Bhayangkara ke-78, Kepolisian Resor Kota Samarinda menggelar kegiatan Bantuan Sosial yang berlangsung di Panti Asuhan Nurul Haq, Jalan Sultan Alimuddin, Kota Samarinda, pada Sabtu pagi (15/06/2024). Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian polisi terhadap masyarakat, khususnya anak-anak yang membutuhkan.

Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Dr. Ary Fadli, S.I.K., M.H., M.Si., dalam sambutannya menyatakan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari rangkaian acara menyambut Hari Bhayangkara. 

"Kami datang ke sini bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai sahabat anak-anak. Kami ingin berbagi kebahagiaan dan memberikan dukungan moral serta material kepada mereka," ujar Kapolresta.

Paket sembako yang diserahkan simbolis kepada ketua pengurus Panti Asuhan Nurul Haq diharapkan dapat meringankan beban dan memberikan keceriaan bagi anak-anak.

 Kapolresta juga menekankan pentingnya pendidikan dan mengajak anak-anak untuk terus bersemangat dalam menuntut ilmu.

 "Cita-cita kalian adalah masa depan bangsa. Teruslah belajar dan berdoa, serta hargai pengorbanan pengasuh yang telah membimbing kalian," pesannya.

Kegiatan ini tidak hanya meninggalkan kesan mendalam bagi anak-anak Panti Asuhan Nurul Haq tetapi juga menegaskan komitmen Kepolisian Resor Kota Samarinda dalam membangun hubungan harmonis dengan semua lapisan masyarakat. (AGS/AR)